Terjadi Musibah Kebakaran Di Kersamanah, Seorang Wartawan Berikan Bantuan Sembako Kepada Korban

Terjadi Musibah Kebakaran Di Kersamanah, Seorang Wartawan Berikan Bantuan Sembako Kepada Korban

Smallest Font
Largest Font

GARUT, JABARONLINE.COM- Dengan terjadinya musibah kebakaran yang menimpa ibu Amah (60) warga kampung Sindangsari RT 3 RW 9 pada hari Selasa kemarin wartawan galamedianews.com berikan bantuan berupa sembako.

Bu Amah yang rumahnya sedang dikontrakan kepada keluarga ibu Rostiani dan bapak Heri
ludes terbakar di lalap si jago merah.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Robi taufik akbar, wartawan daerah Kabupaten Garut dari Galamedia news.com memberi bantuan kepada keluarga korban yang terkena musibah kebakaran.

“Saya hanya memberikan sembako kepada keluarga ibu Rostiani dan Bapak Heri, serta keluarga bu Amah karena saya kemarin mendengar adanya berita kebakaran dari kawan saya wartawan media jabaronline.com terjadi kebakaran di wilayah Kecamatan Kersamanah,” Ucap Robi Taufik Akbar saat di temui lokasi, Rabu (20/11/19).

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

“Saya berterimaksih kepada bapak wartawan Robi Taufik Akbar yang sudah membantu keluarga saya dan keluarga bu Amah,” Ucap Rostiani sambil terharu.

Pjs Kades Kersamanah dan Plt Camat Kersamanah pun hadir di sela-sela pemberian sembako kepada keluaraga ibu Amah dan keluarga bapak Heri.

“Saya pun selaku Pjs Kades Kersamanah mengucapkan terimakasih kepada kang Robi yang sudah mau membantu keluarga bu Amah, bu Rostiani dan pak Heri,” Jelasnya.

“Apa yang di berikan oleh pak wartawan Robi Taufik Akbar ini semoga di balas rezekinya oleh Allah SWT,” Tutur ketua RW Sindangsari.

Atu Restu Fauzi – 030

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author