Tinjau Progres Program SAMISADE dan Vaksinasi Bupati Bogor Lakukan Kunjungan Kerja ke Wilayah Kecamatan Kemang

Tinjau Progres Program SAMISADE dan Vaksinasi Bupati Bogor Lakukan Kunjungan Kerja ke Wilayah Kecamatan Kemang

Smallest Font
Largest Font

KEMANG | JABARONLINE.COM – Bupati Bogor Ade Yasin lakukan kunjungan kerja ke wilayah Kecamatan Kemang Kabupaten Bogor, untuk meninjau langsung progres pelaksanaan program Satu Miliar Satu Desa (SAMISADE) dan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 yang digelar di Sekolah Madania Kecamatan Kemang, Kamis (30/9).

Bupati Bogor juga meresmikan Lokasi Jalur Samisade Desa Pondok Udik melewati Desa Pabuaran yang menyambung ke titik awal Samisade Desa Tegal, serta melakukan penandatanganan prasasti dan penyerahan sertipikat tanah kantor desa kepada Desa Tegal Kecamatan Kemang.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Bupati Bogor Ade Yasin mengungkapkan, berdasarkan hasil kunjungan kerja di wilayah Kecamatan Kemang bahwa beberapa desa sudah melaksanakan program SAMISADE, saat ini sudah masuk tahap pelaporan pertanggungjawaban pemakaian dana dan hasilnya.

“Kalau saya lihat semua sudah sesuai dengan keinginan masyarakat untuk infrastruktur, kemudian saya lihat Kepala Desa dengan semangatnya membuat desanya lebih maju infrastrukturnya,” Bupati Bogor mengakui.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Lanjut Ade Yasin menyatakan, untuk vaksinasi di wilayah Kecamatan Kemang terus ditingkatkan melalui vaksinasi massal. Melihat tingginya jumlah vaksinasi dirinya berharap Bulan Desember, Kabupaten Bogor bisa mencapai herd immunity 70%.

“Vaksinasi di Kabupaten Bogor mencapai 50 ribu perhari, Mudah-mudahan bisa tercapai herd immunity 70% sehingga semua usaha dan lain-lain bisa normal kembali,” harap Ade Yasin. (Acep S)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author