Tinjau Vaksinasi, Kapolda Jabar Puji Capaian Vaksinasi di Purwakarta
PURWAKARTA | JABARONLINE.COM – Kepala Kepolisian Daerah Jawa Barat (Kapolda Jabar) Irjen Pol Drs. Suntana lakukan kunjungan ke wilayah hukum Polres Purwakarta guna meninjau pelaksanaan Vaksinasi Presisi Obvitnas Polda Jawa Barat pada kawasan Industri yang berada di Kecamatan Bungursari, Kabupaten Purwakarta.
Kedatangan kapolda disambut pejabat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika, Dandim 0619/Purwakarta, Letkol Arm Krisrantau Hermawan, Kapolres Purwakarta, AKBP Suhardi Hery Haryanto dan pejabat terkait lainnya, pada Jumat, 18 Maret 2022.
Irjen Pol Suntana mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Jawa Barat atas kesadaran telah melaksanakan vaksinasi dan menjaga prokes.
“Alhamdulillah, tingkat vaksinasi kita sudah sesuai dengan harapan nasional. Capaian vaksinasi di Purwakarta juga sudah mencapai 90 persen untuk dosis pertama dan sudah di atas 70 persen bagi lansia,” ucap Suntana.
Menurut Kapolda, tingkat vaksinasi di Jabar sudah luar biasa, dan untuk dosis pertama sudah mencapai 91 persen, sedangkan dosis kedua lebih dari 73 persen termasuk lansia dan anak-anak.
“Untuk saya ingatkan kepada masyarakat, untuk tetap melaksanakan vaksinasi, baik vaksin Dosis 2 ataupun 3. Serta disiplin prokes yang dilaksanakan oleh masyarakat juga banyak membantu, karena penularan Covid-19. Alhmdulilah angka korban Covid-19 di Jabar juga sudah mengalami penurunan,” ucapannya.
Pada kesempatan ini, kata Suntana, pihkanya menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat melalui teman-teman media dan khususnya kepada masyarakat Purwakarta.
“Terimakasih sudah gaspol dan gercep untuk capaian Vaksinsi yang langsung dipimpin oleh Ibu Bupati, Pak Kapolres Purwakarta serta pak Dandim 0619 dan masyarakat yang turut mensukseskan vaksinasi Covid-19. Sangat luar biasa antusias masyarakatnya,” tutur Suntana.
Kapolda juga turut mengingatkan kepada seluruh masyarakat, meski sudah melaksanakan vaksinasi, tetaplah selalu mematuhi protokol kesehatan (prokes), guna menghindari atau menekankan penyebaran Covid-19.
“Jangan lupa, meski sudah di vaksin kesatu, kedua, dan ketiga atau booster, tetaplah disiplin prokes, agar tidak tertular Covid-19. Menggunakan masker, menghindari kerumunan, dan mencuci tangan. Karena itu modal utama kita untuk menjaga diri kita terhadap penularan Covid-19. Terimakasih kepada masyarakat Purwakarta,” pesannya.
Dirinya menyampaikan apresiasi kepada jajaran yang telah melaksanakan percepatan vaksinasi Covid-19.
“Purwakarta sangat luar biasa, saya berapa kali patau vaksin di Purwakarta sangat senang terutama kalau anak-anak di Purwakarta senang ada badutnya,” ucap Irjen Pol Drs. Suntana. (Mustofa K)