Wakil Bupati Bogor Membuka Kegiatan Pelatihan Teknis Penyusunan Anggaran Tahun 2020

Wakil Bupati Bogor Membuka Kegiatan Pelatihan Teknis Penyusunan Anggaran Tahun 2020

Smallest Font
Largest Font

CISARUA | JABARONLINE.COM – Wakil Bupati Bogor, Iwan Setiawan secara resmi membuka Pelatihan Teknis Penyusunan Anggaran di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bogor Tahun 2020. Acara pelatihan yang diikuti oleh seluruh pengelola keuangan di tingkat kecamatan ini berlangsung di The Rizen Hotel Cisarua, Senin (28/9/2020).

Dalam sambutannya, Iwan mengatakan kegiatan ini dilaksanakan untuk menciptakan peningkatan kualitas kompetensi aparatur di bidang penyusunan anggaran karena pada penyusunan APBD Tahun 2021 terdapat hal-hal dan aturan baru yang harus dipedomani.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Baca Juga : Wabup Bogor Sampaikan Nota Keuangan Perubahan APBD Tahun 2020

“Saat ini kita tengah melaksanakan penyusunan APBD Tahun 2021 dimana terdapat hal-hal baru dan aturan-aturan yang baru dan harus dipedomani, diantaranya Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2019 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah, Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 90 Tahun 2019 tentang Klasifikasi, Kodefikasi dan Nomenklatur Perencanaan Pembangunan dan Keuangan Daerah. Juga Peraturan Presiden Nomor 33 Tahun 2020 tentang Standar Harga Satuan Regional sehingga dalam penyusuan APBD Tahun Anggaran 2021 diperlukan kesinambungan,” tambahnya.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Lebih lanjut, Iwan berpesan agar seluruh panitia dan peserta jangan lupa juga protokol kesehatan dijalankan.

“Semoga kegiatan pelatihan ini bermanfaat untuk tata kelola pemerintah daerah yang lebih baik,” pungkasnya.

Red

Editors Team
Daisy Floren