2 Team E-SPORTS Akan Mewakilkan Indonesia di Turnamen Mobile Legends Rusia

2 Team E-SPORTS Akan Mewakilkan Indonesia di Turnamen Mobile Legends Rusia

Smallest Font
Largest Font

JABARONLINE.COM - Dua tim e-sports Mobile Legends (MLBB) asal Indonesia, Onic Esports dan Rex Regum Qeon (RRQ) diundang ke turnamen internasional MLBB di ajang Games of Future 2024 yang akan digelar di Kazan, Rusia pada 26 Februari 2024 mendatang.

Games of Future 2024 merupakan pesta olahraga tahunan internasional yang biasa diadakan di Rusia. Ajang ini menggabungkan kompetisi olahraga fisik (sports) dan digital (e-sports) dalam beberapa seri turnamen selama beberapa minggu.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Untuk tahun ini, MLBB menjadi salah satu game digital yang dipertandingkan dan akan diikuti oleh 16 tim e-sports MLBB dari seluruh dunia, termasuk Onic Esports dan RRQ dari Indonesia tadi.

Selain Onic Esports dan RRQ, kompetisi ini juga akan diikuti oleh dua tim tuan rumah Rose Noire dan Deus Vult, satu tim Mongolia Team Lilgun, dan satu tim asal China KeepBest Gaming.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Nah, untuk kompetisi MLBB di Games of Future 2024, turnamen akan diawali dengan babak Group Stage yang akan digelar pada 26 - 27 Februari 2024 mendatang.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Hokage Author